--> Skip to main content

Fungsi Kondisi dan Logika Pada Mic. Excell 2016

hi.. sahabat anima belajar.. pada tutorial kali ini ..kita akan membahas tentang Fungsi Kondisi dan Logika Pada Mic. Excell 2007,2010,2013,2016.

Dalam Microsoft excel mengenal beberapa fungsi logika dan kondisi yang biasa digunakan untuk menguji kebenaran suatu data berdasarkan syarat tertentu, beberapa fungsi logika dan kondisi yang sering digunakan dalam excell antara lain:

Fungsi IF Sederhana
Fungsi IF Bertingkat
Fungsi And
Fungsi OR
Fungsi NOT

SYNTAX DAN IMPLEMENTASI FUNGSI
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya ,fungsi if memiliki beberapa variasi, variasi dari fungsi if yang dibahas antara lain fungsi if sederhana dan fungsi if bertingkat.

FUNGSI IF SEDERHANA.
Fungsi if adalah sebuah fungsi/syntax logika, yang mana suatu value/logical test mempunyai syarat dan dapat bernilai benar/ value if true jika syarat terpenuhi, serta bernilai salah/ value if false jika syarat tidak terpenuhi.

Syntax : IF(logical_test,value_if_true,value_if_false).
Implementasi: =IF(C5="P","PEREMPUAN","LAKI-LAKI")

FUNGSI IF SEDERHANA.

Hasilnya :
FUNGSI IF SEDERHANA.

FUNGSI IF BERTINGKAT.
Fungsi if bertingkat merupakan fungsi logika dengan kemungkinan jawaban yang lebih bervariasi atau lebih banyak. fungsi if juga dapat digunakan untuk menyelesaikan soal yang memiliki kondisi yang syaratnya lebih dari 2.

Syntax : =if(logical_test_value, Value_if_true_1,if(logical_test_value,Value_if_true_2,if(logica_test_value,Value_if_true_n,value_if_false)

Berdasarkan syntax diatas , dapat dijelaskan:

Logikal_test1 dan seterusnya diisi nilai yang dapat diuji untuk menghasilkan nilai TRUE atau FALSE . dalam pengisian syntax logika ini antara kondisi dan syarat harus menggunakan operator pembanding.

Nilai value_if_true adalah argumen berisi nilaiyang akan dihasilkan bila logika yang diuji bernilai benar,jika logika yang diuji bernilai benar ,maka nilai TRUE yang akan ditampilkan.
Nilai value_if_false adalah argumen berisi nilai yang akan dihasilkan bila logika yang diuji bernilai salah,jika logika yang diuji bernilai FALSE yang akan ditampilkan.

Baca Juga:
Cara Konversi Biner, Desimal, Oktal, Heksa Dan Suhu Pada Mic. Excell
Konversi Waktu Dengan Microsoft Excell 2016
Fungsi Finansial Dalam Microsoft Excell 2016
Fungsi Kondisi dan Logika Pada Mic. Excell 2016
Fungsi Teks dan Pengolahan Data Pada MIC. EXCELL 2016

Implementasi
Sebagai contoh , kita akan di surah mencari nilai Goloongan Pegawai yang bagaimana sudah di berikan keterangan untuk mencari nilai tersebut. lihat gambar pada poin 3.

Langkah-langkah membuat if bertingkat :


1. Letakkan kursor pada cell E5

2. Ketikkan rumus berikut pada cell E5

=IF(E5=1,"KABAG",IF(E5=2,"SUPERVISOR","PEMBANTU"))
FUNGSI IF SEDERHANA.


4.Maka Hasilnya tampak seperti pada gambar dibawah.

FUNGSI IF SEDERHANA.

5. Untuk Mencari nilai Cell F6 dan F7 . maka arahkan cursor pointer ke Cell F5 . klik dan drag ke bawah tanda kotak merah seperti di bawah.

FUNGSI IF SEDERHANA.

6. Maka Hasilnya akan seperti di bawah .

FUNGSI IF SEDERHANA.

NOTE : Tanda Pemisah dalam Rumus bisa koma (,) atau titik koma (;) tergantung sistem komputer. secara default pada Mic.Excell menggunakan (,) jika ingin menggunakan (;) maka silahkan setting dari control panel - region and language - format (english - united state) menjadi indonesia.

FUNGSI AND

Fungsi and digunakan untuk membandingkan dua atau lebih pernyataan. nilai TRUE akan diberikan jika kondisi semua pernyataan bernilai “TRUE”.

Syntax: =AND(logical1,logical2, ....)

Implementasi fungsi AND:
=AND(TRUE, TRUE),jika semua pernyataan benar maka nilainya TRUE.
=AND(TRUE, FALSE),jika satu pernyataan salah maka nilainya FALSE.

Sebagai contoh menggunakan rumus =AND(2+2=4,2+3=5), dari rumus tersebut semua pernyataan bernilai benar sehingga hasilnya bernilai TRUE .

Bagaimana Jika Penggabungan
Soal Penerapan Pada If Bertingkat dan AND :


JIKA TINGGI BADAN >=165 DAN BERAT BADAN >=45 DITERIMA DI TNI AL SELAIN ITU DITOLAK

Maka Syntax:
=IF((B5>=165)*AND(C5>=45),"DITERIMA","DI TOLAK")
Hasilnya : DITERIMA

FUNGSI IF SEDERHANA.


FUNGSI OR
Fungsi or akan membandingkan dua atau lebih pernyataan. nilai TRUE akan diberikan jika salah satu pernyataan bernilai benar.

Syntax: =OR(logical1,logical2,....)

Implementasi fungsi OR:

=OR(TRUE),jika satu pernyataan benar maka nilainya TRUE.

=OR(1+1=1,2+2=5) kedua pernyataan bernilai salah maka hasilnya bernilai FALSE.

Sebagai contoh menggunakan rumus =OR (TRUE,FALSE,TRUE). dari rumus tersebut salah satupernyataan bernilai benar sehingga hasilnya bernilai TRUE.

Bagaimana Jika Penggabungan

Soal Penerapan Pada If Bertingkat dan OR :

JIKA NILAI AKADEMIK >=65 ATAU TEST PENGETAHUAN UMUM >=75 TNI AU DITERIMA SELAIN ITU DITOLAK

Maka Syntax:
=IF((D5>=65)+OR(E5>=75),"DITERIMA","DITOLAK")

FUNGSI IF SEDERHANA.

FUNGSI NOT
Fungsi NOT digunakan untuk memberikan nilai TRUE jika pernyataan yang ditulis bernilai FALSE atau sebaliknya.

Syntax: =NOT(logical)

Implementasi fungsi not:

=NOT(FALSE), jika pernyataan bernilai salah maka nilainya menjadi TRUE.
=NOT(1+1=2), pernyataan tersebut bernilai benar sehingga hasilnya bernilai FALSE.

Semoga tutorial kali ini bermanfaat bagi kalian
Terima kasih
Salam Anima Belajar
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar