6 TUTORIAL MENGHILANGKAN MATA PANDA
Banyak para wanita menutupi mata panda dengan make up, dan ternyata banyak cara alami untuk menghilangkan mata panda, jadi Anda tidak perlu lagi membuang banyak-banyak alat make up hanya untuk menutupi mata panda Anda.
1. MENGGUNAKAN MENTIMUN
Dengan menggunakan mentimun, sangat cocok digunakan untuk kulit yang lebih sensitif.
Irislah mentimun dan buatlah masker pada mata panda Anda karena kandungan antioksidannya dapat melembabkan kulit dan menghilangkan lingkaran hitam pada mata Anda.
2. MENGGUNAKAN PUTIH TELUR
Putih telur dapat mengencangkan kulit pada wajah Anda, dan vitamin pada putih telur dapat menghilangkan kantung mata. Cukup mengoleskan putih telur pada mata panda Anda, diamkan selama 25 menit atau sampai kering lalu bilaslah dengan air hangat.
3. MENGGUNAKAN MADU
Kemampuan menggunakan madu dapat meregenerasi kulit, sehingga ketika madu dioleskan pada kantung mata, kulit di daerah mata akan menjadi cerah kembali.
Oleskan madu secara teratur pada lingkaran mata Anda, diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air bersih, lakukan cara ini sebelum Anda tidur di malam hari.
4. MENGGUNAKAN SENDOK
Masukkanlah sendok kedalam air dingin dan simpan selama 15 menit di lemari es, setelah itu gosokkanlah punggung sendok tersebut di bawah mata dengan menekannya secara perlahan ke arah keluar.
Lakukanlah pijatan ringan tersebut secara rutin selama 15 menit sebelum tidur malam, maka lingkaran hitam mata Anda agar segera hilang.
5. MENGGUNAKAN TOMAT
Selain untuk dimakan, tomat sangat bermanfaat untuk menghilangkan mata panda. Asam sitratnya yang lembut dan ringan mampu membuat kulit menjadi putih sehingga jika digunakan di area bawah mata maka akan membuat lingkaran hitam tersebut menghilang.
6. MENGGUNAKAN MINYAK KELAPA
Khasiat minyak kelapa adalah membuat kulit menjadi lembab, dan juga dapat meningkatkan kesehatan kulit. buatlah pijatan ringan menggunakan minyak kelapa disekitar lingkaran hitam pada mata Anda, lakukanlah beberapa menit lalu diamkan agar minyak kelapa dapat terserap oleh kulit Anda.
Namun yang pasti, cara yang efektif setelah mengikuti tutorial diatas adalah memperbaiki pola tidur Anda dan hindari kebiasaan bergadang karena dapat menimbulkan mata panda.
Semoga tutorial kali ini bermanfaat bagi kalian
Terima kasih
Salam Anima Belajar