Cara Membuat Opening Channel Youtube dengan Animasi 3D di After Effect
hi.. sahabat anima belajar.. pada tutorial kali ini ..kita akan membahas tentang Cara Membuat Opening Channel Youtube dengan Animasi 3D di After Effect.
Dimana ada gerakan ke arah kiri-kanan, atas-bawah juga ada depan-belakang.
Dengan sumbu XYZ ini maka lebih banyak kemungkinan menciptakan animasi. Pada tutorial ini dibahas Import file Image sequence format targa (TGA) (Download) .
Di After Effects hanya memoles / makeup dengan efek cahaya agar terlihat mewah, mengkilap dan memukau. Efek yang digunakan antara lain : CC Light Burst, CC Light Sweep, CC Light Rays, Echo dan Glow.
Teknik ini sering banget digunakan pada Bumper / Opening acara berita di televisi.
Dimana ada gerakan ke arah kiri-kanan, atas-bawah juga ada depan-belakang.
Dengan sumbu XYZ ini maka lebih banyak kemungkinan menciptakan animasi. Pada tutorial ini dibahas Import file Image sequence format targa (TGA) (Download) .
Di After Effects hanya memoles / makeup dengan efek cahaya agar terlihat mewah, mengkilap dan memukau. Efek yang digunakan antara lain : CC Light Burst, CC Light Sweep, CC Light Rays, Echo dan Glow.
Teknik ini sering banget digunakan pada Bumper / Opening acara berita di televisi.
PERSIAPAN
•Klik menu Composition -New Composition dengan Presets = PAL D1/DV Square Pixel agar sesuai standar pertelevisian. Kali ini kita atur durasi 8 detik ( 0:00:08:00 ).
•Import file bitmap yang sudah kalian siapakan, klik menu File - Import - File.
•Drag footage jalanraya.jpg ke Timeline.
•Lebih realistis jika dibuat animasi Scale jalanraya.jpg agar seakan terbang/zoom in diatas jalan raya.
ANIMASI IMAGE SEQUENCE
•Klik menu File -Import - File ... , difolder News3D , pilih news3d0000.tga (Pilih 1 File Saja) dan ceklis Targa Sequence.
Di kotak dialog Interpret Footage pilih Straight – Unmatted karena gambar – gambar tersebut memiliki background transparan ( Alpha Channel ).
Di kotak dialog Interpret Footage pilih Straight – Unmatted karena gambar – gambar tersebut memiliki background transparan ( Alpha Channel ).
•Drag news3d [0000-0100] sequence ke Timeline. Terlihat animasi logo13 NEWS CHANNEL durasinya kurang panjang sehingga tidak terlihat mulai detik 03 : 10f.
•Agar animasi logo terlihat sepanjang Composition ( 8 detik), Import file nomor terakhir yaitu news3d0100.TGA saja.
•Di Timeline atur akhir / Out Point Layer news3d [0000-0100] ke detik 03:08f agar menyambung animasi sebelumnya.
PEMBUATAN ANIMASI (EFEK MOTION BLUR)
•Kita fokus pekerjaan pada Layer animasi news3d [0000-0100].tga.
•Agar ada efek buram / blur pada gerakan cepat, klik menu Effects - Time - CC Force Motion Blur dengan parameter sebagai berikut.
•Play/Pause (Spacebar) atau RAM Preview (Keypad 0)
•Lebih keren lagi jika tambah cahaya keluar dari titik tertentu. Klik menu Effect - Generate - CC Light Rays. Silakan animasikan parameter Radius agar cahaya menghilang di akhir / Out Point Layer tsb.
ANIMASI TITIK DAN SAPUAN CAHAYA
•Kini aktifkan Layer news3d0100.tga. Tambahkan efek sapuan cahaya dengan menu Effect - Generate - CC Light Sweep. Buat keyframe Center agar animasi sapuan cahaya yang kembali ke posisi semula.
•Lyer news3d0100.tga akan kita penggal pada detik 05s. Atur Current Time Indicator ke 05s lalu klik menu Edit - Split Layer maka akan ada Layer baru dengan nama yang sama.
•Di Layer baru tersebut buang semua efek. Di Panel Effect Control, Delete efek CC Light Sweep.
•Lalu tambahkan efek cahaya memancar dengan menu Effect - Generate - CC Light Burst 2.5 dengan parameter seperti ini.
•Buat keyframe Ray Length agar ada animasi cahaya memancar lalu hilang seperti semula.
ANIMASI MUNDUR & CEPAT
Disini kita akan buat animasi logo menjadi mundur dan animasi lebih cepat.
•Dari panel Project, Drag lagi footage news3d [0000-0100].tga ke awal Timeline di detik 00s.
•Klik kanan Layer tersebut lalu pilih menu Layer - Time - Time-Reverse.
Catatan : Bisa juga dengan menu Layer - Time - Time Stretch. Atur nilai Stretch Factor dengan nilai negatif agar animasi mundur. Jika angka lebih kecil dari 100 maka agar animasi lebih cepat
•Di Timeline , geser Layer tersebut ke akhir movie.
EFEK FRAME BERULANG DENGAN ECHO
Kita ingin ada efek motion blur lagi pada sequence tersebut. Namun efek CC Force Motion Blur tidak berfungsi pada klip mundur.
•Untuk itu bisa digunakan klik menu Effects - Time - Echo sebagai berikut.
•Play/Pause (Spacebar) atau RAM Preview (keypad 0), Terlihat ada banyak bayangan pada logo animasi tersebut,bukan?
•Masih ada yang kurang baik yaitu logo masih tampil di akhir movie. Ini karena Layer news3d [0000-0100].tga terlalu panjang durasinya. Untuk memperpendek durasi secara presisi. Dobel klik Layer tersebut lalu geser Current Time Indicator ke detik 06:11f. Klik icon Set Out Point.
•dan lihat Hasilnya Play / Pause (Spacebar).
Semoga tutorial kali ini bermanfaat bagi kalian
Terima kasih
Salam Anima Belajar